KASUBDIT DIREKTORAT JENDERAL PTKI LAKUKAN PEMBINAAN AKADEMIK DI STIT SUNAN GIRI BIMA

Gambar Ketika Gus Adib Berkelakar dengan Ketua STIT BIMA

Gambar Ketika Gus Adib Berkelakar dengan Ketua STIT BIMA

Rabu, 19 Oktober 2022, STIT SUNAN GIRI BIMA kedatangan tamu penting nan gagah yang acap kali disapa Gus Abid. Beliau dengan nama lengkap MUHAMMAD ABID ABDUSSAMAD, M.Ag, M.Ed, P.hD rupanya merupakan Kasubdit Pengembangan Akademik Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam. Kegiatan yang berlangsung cukup singkat tersebut diisi dengan upaya pembinaan akademik bagi STIT BIMA dalam upaya menghadapi tantangan dinamika kekinian serta menyongsong Akreditasi yang beberapa tahun lagi akan dilalui.

Dalam kesempatan tersebut, Gus Abid menyampaikan bahwa perguruan tinggi Islam merupakan corong bagi dakwah Islam yang rahmatan Lil Aalamiin. Untuk itu sebuah perguruan tinggi Islam harus mampu berbenar dan mempersiapkan serta menampilkan diri sebagai sebuah idola bagi umat Islam, terkhusus mahasiswanya. Nah … untuk itu harus dimulai dari kualifikasi Dosen dan pengajarnya yang harus menguasai bahasa Arab sebagai bekal utama, dan serta bahasa Inggris untuk dapat mengarungi lautan ilmu di universitas luar negeri.

STIT BIMA bersyukur dan merasa terhormat bisa menjadi salah satu PTKIS di Bima yang disambangi oleh orang Gagah (candaan Gus ADIB) seperti beliau. Untuk sebuah PTKIS, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebagai problematika umum sebuah perguruan tinggi , diantaranya:
1. Era Globalisasi membawa dampak kepada adanya persaingan antar perguruan tinggi skala nasional, melainkan juga skala internasional. Sehingga memposisikan Teknologi Digital sebagai media pembelajaran yang efektif.

2. Kurangnya IT Expert (Operator) untuk merespon beberapa masalah seperti PD Dikti, PIN dan lainya.
3. Penguatan SDM di lingkungan IHE (sebagai batu loncatan, masalah kepemimpinan)
4. memperhatikan akreditasi sebagai indikator dalam mengukur kualitas
5. Menjaga Kualitas Alumni (Ketenagakerjaan)
6. Terlalu banyak konflik antara pemilik dan IHE.

Maka dari itu, PT harus mampu menampilkan diri Unggul. Diantara karakter tersebut ialah:
1. SDMyang berkualitas tinggi (Pemimpin, Dosen, Mahasiswa)
2. Saranadan prasarana yang cukup
3. Keuanganyang cukup
4. Jejaringyang luas
5. Berdaya_SaingGlobal
6. MenerapkanGood University governance secara totalitas, konsisten, dan berkesinambungan berbasis (CQI)
7. GoodLeadership

Selain itu kegiatan tersebut diisi dengan diskusi lepas dengan mahasiswa. Alhamdulillah rupanya ada 1 mahasiswi yang diberi berkah. Terakhir Gus Adib memberikan motivasi kepada semua yang hadir, bahwa “hidup hanya sekali, sekali-kalinya hidup jadilah orang yang bermanfaat bagi sesama”. Jug mampu bersaing secara global.

#stitbima
#kasubdit_pengembangan_akademik_PTKI
#gus_Adib