Geliat kreatifitas mahasiswa sebagai ajang sosialisasi kampus

Sebagai perguruan tinggi tertua di Bima STIT Sunan Giri Bima terus berbenah, dan kini seiring dengan tampil nya generasi muda dalam struktur kepemimpinan diharapkan akan terus terjadi perubahan dan perkembangan ke arah yang lebih positif.

Pasca perombakan struktur dan sistem sejak bulan April 2018 kini kampus hijau telah menampakkan geliatnya, baik dari sisi jumlah mahasiswa maupun aktivitas kegiatan akademik yang secara umum dikenal dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Diusianya yang baru seumur jagung ini Kami telah mampu meraih 54 orang mahasiswa yang terbagi dalam 2 program studi yakni PAI dan PGMI, Jumlah 54 tersebut memang bukan angka yang fantastis namun bagi kami jumlah tersebut adalah Prestasi yang luar biasa apabila dibandingkan dengan jumlah peminat yang dari tahun-tahun sebelumnya yang nyaris membuat STIT terpuruk pada titik nadir.

Kepemimpinan yang baru telah membawa angin segar dan harapan baru bagi segenap keluarga besar civitas dan para alumni.

Demikian pula dengan kualitas Dosen dan pegawai terus kami tingkatkan baik dari segi kualitas maupun kuantitas.

Sejak diperkenalkannya program perkuliahan yang mengadopsi sistem Ma’had sebagaimana perguruan tinggi maju di luar NTB, Alhamdulillah berhasil menggaet hati para orang tua calon mahasiswa untuk mempercayakan STIT sebagai institusi pendidikan bagi anak-anak nya.

Selain itu, tawaran program ekstrakurikuler yang kami sampaikan berupa pendalaman bahasa Arab dan Inggris, pembinaan ceramah dan khutbah, pelatihan kreativitas dan pelatihan tari pun menarik minat banyak calon mahasiswa sehingga meskipun masih ada setitik keraguan Mereka pada akhirnya memilih STIT sebagai tempat melanjutkan studinya.

Satu persatu kegiatan ekstrakurikuler tersebut telah dirasakan langsung manfaatnya oleh mahasiswa baru.

Tahukah anda bahwa hasil kreativitas yang mereka buat diluar jam kuliah dan pasarkan melalui media online telah menghasilkan uang jutaan rupiah.
Pekerjaan kecil dan sederhana namun karena ditekuni dengan baik pada akhirnya menghasilkan materi yang lebih dari cukup untuk biaya hidup dan membayar uang kuliah.

Apakah itu tidak luar biasa ???

Akhir Bulan Desember ini rencananya kami akan Segera turun ke masyarakat untuk memulai kegiatan sosialisasi kampus dalam rangka penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2019/2020

Untuk itu mohon bantuan seluruh civitas akademika dan para alumni untuk menginformasikan apabila ada di antara adik adik atau keluarga kita yang akan menamatkan studinya pada tahun ini agar kiranya dapat diinformasikan kepada kami.

Anda hanya cukup memberikan informasi maka kami yang akan mendatangi dan menjemput mereka

Insyaallah panitia penerimaan mahasiswa baru akan mendatangi adik adik dan keluarga kita untuk langsung memberikan pencerahan dan penjelasan terkait dengan perkuliahan dengan sistem dan ekstrakurikuler yang telah kami jalankan di kampus tercinta.

Jangan lupa bahwa ada asrama gratis (syarat dan ketentuan sedang kami bahas).

by. Irwan Supriadin J.